Salah satu bagian dari organisasi sekolah adalah Kesiswaan. Sesuai dengan namanya, bagian ini menangani semua urusan yang berkaitan dengan kesiswaan. Mulai dari pembinaan ketertiban, kedisplinan hingga ke organisasi dan ekstrakurikuler.
Tanggungjawab
- Membuat program kerja pembinaan kesiswaan
- Mengkoordinir pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB)
- Mengkoordinir pelaksanaan Masa Orientasi peserta didik (MOS)
- Mengkoordinir ketertiban siswa
- Mengkoordinir pemilihan kepengurusan dan diklat OSIS
- Mengkoordinir penjaringan dan pendistribusian semua bentuk beasiswa
- Mengkoordinir pelaksanaan 5 K (kebersihan, keindahan, ketertiban, keamanan dan kekeluargaan)
- Membina program kegiatan OSIS
Wewenang
- Memeriksa dan menyetujui rencana kerja pengurus Osis
- Melakukan tindakan terhadap siswa terkait pelanggaran tata tertib siswa
- Mengkoordinasikan pelaksanaan kegiatan lomba non akademik
- Mengkoordinasikan ekstra kurikuler
- Mengkoordinir peringatan hari-hari besar